PT Freeport Indonesia Raih Penghargaan Subroto Award 2023


01 October 2023


Sebagai upaya mengimplementasikan Good Mining Practices, PT Freeport Indonesia terus melakukan kegiatan operasional yang aman dan berkelanjutan.

Pada malam pengaungerahan Subroto Awards 2023 yang digelar oleh Kementerian Energi Sumber Daya Mineral pada Jumat, 29 September, PT Freeport mendapatkan penghargaan Pengembangan Kompetensi Sumber Daya Manusia Sektor Energi dan Sumber Daya Mineral. 

Penghargaan diberikan kepada Badan Usaha, Badan Usaha Tetap, dan Pemerintah Daerah sektor energi dan sumber daya mineral, serta Mahasiswa Pendidikan Vokasi yang telah berprestasi dan banyak memberikan kontribusi dalam melaksanakan program pengembangan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) sektor ESDM. 

Wakil Presiden Direktur PTFI Jenpino Ngabdi hadir menerima penghargaan atas pengakuan yang diberikan untuk kerja keras PTFI selama satu tahun kebelakang. 

2023 Subroto Awards
Penghargaan Subroto adalah apresiasi Kementerian ESDM kepada para pemangku kepentingan di sektor ESD
2023 Subroto Awards
Wakil Presiden Direktur PTFI Jenpino Ngabdi hadir menerima penghargaan
2023 Subroto Awards
Penghargaan Subroto adalah apresiasi Kementerian ESDM kepada para pemangku kepentingan di sektor ESD
2023 Subroto Awards
Wakil Presiden Direktur PTFI Jenpino Ngabdi hadir menerima penghargaan
2023 Subroto Awards
Wakil Presiden Direktur PTFI Jenpino Ngabdi hadir menerima penghargaan
2023 Subroto Awards
2023 Subroto Awards
2023 Subroto Awards
2023 Subroto Awards
2023 Subroto Awards


“Sebuah kehormatan bagi kami dapat meraih Penghargaan Subroto Awards 2023 oleh Kementerian ESDM, ini menjadi memotivasi bagi perusahaan untuk dapat terus menjaga dan meningkatkan produktivitas yang dapat berdampak pada kinerja perusahaan." kata Jenpino

Menteri Energi ESDM Arifin Tasrif mengatakan bahwa Penghargaan Subroto adalah apresiasi Kementerian ESDM kepada para pemangku kepentingan di sektor ESDM yang memiliki kinerja terbaik. 

"Penghargaan Subroto merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan Kementerian ESDM kepada para pemangku kepentingan yang telah melakukan kinerja terbaik dalam memajukan sektor energi dan sumber daya mineral di Indonesia dalam kurun satu tahun terakhir," ujar Arifin.

Arifin mendorong seluruh perusahaan tambang bisa terus melakukan inovasi dan hilirisasi sehingga bisa memberikan nilai tambah bagi bangsa dan negara.





Kembali Ke List