Lebaran di Tembagapura: Hangatnya Toleransi dan Persaudaraan

12 April 2024


Selepas menjalankan ibadah puasa Ramadhan untuk menguatkan iman, di kota tambang Tembagapura dan Kuala Kencana, komunitas PT Freeport Indonesia merayakan Idul Fitri dengan meriah. Dimulai dengan takbir keliling kota dan salat Ied bersama di Lapangan Tembagapura dan Alun-alun Kuala Kencana. Malam takbiran di Masjid Daarussa'adah, Tembagapura dimeriahkan dengan lomba tabuh bedug dan kumandang takbir para peserta.

 

Di Kuala Kencana, Masjid Baiturrahim dipadati karyawan Freeport yang berdomisili di area tersebut dan sekitarnya. Sementara di Tembagapura, umat Islam dari Ridge Camp turut bergabung bersama di Lapangan bola untuk melakukan Salat Id.

Malam Takbir di Tembagapura Malam Takbir di Tembagapura
Malam Takbir di Kuala Kencana Malam Takbir di Kuala Kencana
Malam Takbir di Tembagapura Malam Takbir di Tembagapura
Sholat Eid di Tembagapura Sholat Eid di Tembagapura
Sholat Eid di Tembagapura Sholat Eid di Tembagapura
Kuala Kencana Sholat Eid di Kuala Kencana
Kuala Kencana Sholat Eid di Kuala Kencana
Employees Suasana sepanjang hari itu diwarnai dengan kehangatan antar karyawan
Halal BIhalal setelah Sholat Eid Halal BIhalal setelah Sholat Eid
employees Suasana sepanjang hari itu diwarnai dengan kehangatan antar karyawan
Employees Suasana sepanjang hari itu diwarnai dengan kehangatan antar karyawan
Lebaran di Jobsite Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa
Lebaran di Jobsite Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa
Lebaran di Jobsite Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa
Lebaran di Jobsite Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa
Lebaran di Jobsite Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa
lebaran bersama Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa
Lebaran di Jobsite Rekan kerja, karyawan serta keluarga saling mengunjungi, berjabat tangan, sebagai satu keluarga besa




Usai Salat Id, karyawan PTFI, kontraktor dan privatisasi melanjutkan silaturahmi, halal bihalal di Sporthall Tembagapura sebelum melanjutkan mengunjungi rumah manajemen PTFI dan rekan-rekan kerja mereka di Tembagapura, Kuala Kencana dan Timika. Suasana sepanjang hari itu diwarnai dengan kehangatan silaturahmi antar karyawan yang datang dari berbagai latar belakang. Rasa saling menghormati yang terbangun sepanjang tahun antara Freeport, pemerintah Indonesia dan masyarakat setempat menghasilkan fondasi kuat untuk masa depan. Hal ini terlihat dari bagaimana komunitas Kristen di Tembagapura pun turut membantu melayani halal bihalal bersama di Sporthall.

 

Di Tembagapura dan Kuala Kencana, kehangatan hari raya Idul Fitri terlukis dengan jelas. Rekan kerja, karyawan serta keluarga dari berbagai latar belakang saling mengunjungi, berjabat tangan, bermaaf-maafan dan saling menghormati sebagai satu keluarga besar PT Freeport Indonesia.





Kembali Ke List